Di Indonesia banyak website yang diblokir dengan berbagai alasan, seperti reddit, bagas31, ganool, dll.
Padahal website-website tersebut adalah website-website yang dapat memberikan banyak keuntungan bagi warga Indonesia. Contohnya reddit, di reddit kita dapat menjumpai banyak jawaban yang dapat menyelesaikan masalah kita. Saya sendiri sering mengalami hal tersebut, jadi saya agak kesal ketika tahu bahwa reddit diblokir di Indonesia.
Setelah mencari cara kesana kemari untuk membuka website-website yang terblokir, saya akhirnya menemukan cara yang sangat simpel. Kalian hanya perlu waktu kurang dari 1 menit untuk melakukannya.
Untuk membuka website terblokir saya menggunakan ekstensi chrome yang bernama Browsec. Browsec ini merupakan sebuah vpn gratis yang dapat kalian gunakan sepuas kalian tanpa batas penggunaan data. Tetapi kalian dibatasi dalam memilih negara virtual yang akan kalian gunakan. Tetapi tanpa membayarpun kalian sudah dapat merasakan fungsi penuh dari ekstensi ini.
Cara menggunakan Browsec sangat mudah, berikut video cara pemasangan dan penggunaan Browsec :
Terima kasih telah membaca artikel ini. Jangan lupa share artikel ini.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar